Syarat Masuk Sorga Adalah Iman

 

 

 

HADITS ABU HUROIROH

 

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ، قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : «وَالَّذِي نَفْسِي بِيَدِهِ لَا تَدْخُلُونَ الْجَنَّةَ حَتَّى تُؤْمِنُوا، وَلَا تُؤْمِنُوا حَتَّى تَحَابُّوا، أَوَلَا أَدُلُّكُمْ عَلَى شَيْءٍ إِذَا فَعَلْتُمُوهُ تَحَابَبْتُمْ؟ أَفْشُوا السَّلَامَ بَيْنَكُمْ »

 

Dari Abu Huroiroh radhiyallaahu ‘anhu, bahwa Rosululloh shallallaahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Demi Alloh yang jiwaku di tanganNya, kamu tidak akan masuk sorga sampai kamu beriman. Dan kamu tidak akan beriman (dengan sempurna) sampai kamu saling mencintai. Tidakkah aku tunjukkan sesuatu kepada kamu, jika kamu melakukannya niscaya kamu saling mencintai? Sebarkan salam di antara kamu!”.

(HR. Muslim, no. 93/54, 94/54; Tirmidzi, no. 2688 ; Abu Dawud, no. 5193; Ibnu Majah, no. 68, 3692; Ahmad, no. 9084, 9085,  9709,  10177,  10431,  1065; Ibnu Hibban, no. 236)

 

FAWAID HADITS:

 

Ada beberapa faedah yang bisa kita ambil dari hadits ini, antara lain:

 

1-Boleh bersumpah untuk menguatkan suatu perkataan.

 

2- Cara bersumpah adalah dengan menyebut nama Alloh atau sifat-Nya.

 

3- Kewajiban mengimani dan menetapkan sifat-sifat Alloh, dengan tanpa menyerupakan dengan sifat makhluk.

 

4-Syarat masuk sorga adalah iman.

 

Iman adalah meyakini berita dari Alloh dan Rosul-nya yang disertai ketundukan.

 

Iman memiliki enam rukun dan memiliki  73 lebih bagian. Sehingga iman manusia bertingkat-tingkat.

 

Dan tidak benar anggapan sebagian orang bahwa syarat masuk sorga adalah ba’iat kepada amir kelompok.

 

Demikian juga semua orang yang tidak beragama, atau beragama selain Islam, tidak akan masuk sorga.

 

5- Kedudukan nikmat iman dan Islam, sebab itu syarat masuk sorga. Jangan sampai kita meninggalkan Islam hanya karena kesenangan dunia yang sementara.

 

6- Termasuk tuntutan/konsekwensi iman adalah adalah saling mencintai sesama kaum Muslimin, karena Alloh subhaanahu wata’aalaa.

 

7-     Di antara metode menyampaikan ilmu, dengan cara bertanya.

 

8-           Perintah menyebarkan salam di antara kaum Muslimin.

 

9- Keagungan dan kesempurnaan agama Islam, yang mengajarkan kebaikan dengan ilmu dan amal (teori dan praktek).

 

Inilah sedikit penjelasan tentang hadits yang agung ini. Semoga Alloh selalu memudahkan kita untuk melaksanakan ketaatan dan menjauhi kemaksiatan. Dan selalu membimbing kita di atas jalan kebenaran menuju sorga-Nya yang penuh kebaikan.

 

Ditulis oleh Muslim Atsari,

Sragen, Selasa bakda Ashar, 29-Jumadal ula-1445 H / 12-Desember-2023 M

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *