Termasuk Kesyirikan Mengenakan Gelang, Tali dan semacam keduanya untuk mengangkat dan menolak bala`

 

بَابٌ مِنَ الشركِ لُبْسُ الحَلْقَةِ وَالخَيْطِ وَنَحْوِهِمَا لِرَفْعِ البَلاءِ أَوْ دَفْعِهِ

 

Bab Termasuk Kesyirikan Mengenakan Gelang, tali dan semacam keduanya untuk mengangkat dan menolak bala`.

 

وَقَوْلُ اللهِ تَعَالَى: ﴿قُل أَفَرَءَيتُم مَّا تَدعُونَ مِن دُونِ ٱللهِ إِن أَرَادَنِيَ ٱللهُ بِضُرٍّ هَل هُنَّ كَٰشِفَٰتُ ضُرِّهِۦٓ أَو أَرَادَنِي بِرَحمَةٍ هَل هُنَّ مُمسِكَٰتُ رَحمَتِهِۦۚ قُل حَسبِيَ ٱللَّهُۖ عَلَيهِ يَتَوَكَّلُ ٱلمُتَوَكِّلُونَ  ٣٨﴾

 

Dan firman Allah subhaanahu wata’aalaa, “Katakanlah: “Maka terangkanlah kepadaku tentang apa yang kamu seru selain Allah, jika Allah hendak mendatangkan kemudharatan kepadaku, apakah berhala-berhalamu itu dapat menghilangkan kemudharatan itu, atau jika Allah hendak memberi rahmat kepadaku, apakah mereka dapat menahan rahmat-Nya?. Katakanlah: “Cukuplah Allah bagiku”. Kepada-Nya-lah bertawakkal orang-orang yang berserah diri.” (QS. Az-Zumar: 38)

 

Hubungan Persesuaian bab ini dengan kitab tauhid

 

Bahwasannya hadits tersebut mengandung penyebutan sesuatu yang bertentangan dengan tauhid; yaitu mencari pengangkatan bahaya, atau menolaknya kepada selain Allah, untuk memberikan peringatan dari, dikarenakan tauhid bisa dikenali dengan lawannya.

 

Kosakata:

 

(مِنَ الشركِ): Kalimat (مِن) yaitu pembagiannya; maksudnya adalah bahwa termasuk syirik besar jika berkeyakinan bahwa perkara-perkara ini bisa memberikan manfaat atau memberikan madharat dengan dirinya sendiri; atau termasuk syirik kecil jika dia berkeyakinan bahwa hal-hal itu adalah sebagai sebab bagi datangnya kemanfaatn dan terusirnya kemadharatan.

 

(الحَلْقَةِ): segala sesuatu yang melingkar.

 

(وَنَحْوِهِمَا): dari segala sesuatu yang dikenakan untuk digantungkan dengan tujuan ini.

 

(رَفْعُ البَلاءِ): menyingkirkannya setelah persinggahannya.

 

(دَفْعِهِ): melarang (menghalangi)nya sebelum turunnya.

 

(أَفَرَأَيْتُمْ): beritakanlah oleh kalian kepadaku.

 

(مَا تَدْعُونَ): (yang) kalian meminta kepadanya untuk mendatangkan kebaikan dan menolak kemadharatan.

 

(مِنْ دُونِ اللهِ): selain-Nya dari para tandingan dan sesembahan (yang batil)

 

(بِضُرٍّ): sakit, kefaqiran, bala’ ataupun kesusahan.

 

(هَلْ هُنَّ كَاشِفَاتُ ضُرِّهِ): yaitu (sekutu-sekutu itu) tidak mampu melakukan yang demikian (menyingkap kemadharatan)

 

(بِرَحْمَةٍ): yaitu Kesehatan, keselamatan, kebaikan dan penyingkapan bala’.

 

(حَسْبِيَ اللهُ): Allahlah yang mencukupi orang yang bertawakal kepada-Nya.

 

Makna ayat secara global:

 

Allah subhaanahu wata’aalaa memerintah Nabi-Nya, Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa sallam untuk bertanya kepada orang-orang musyrik dengan pertanyaan pengingkaran tentang berhala-berhala mereka yang mereka sembah bersamaan dengan (menyembah) Allah; apakah berhala-berhala itu berkemampuan terhadap kemanfaatan dan kemadharatan? Maka orang-orang musyrik itu haruslah mengakui kelemahan mereka tentang yang demikian, maka jika demikian keberadaannya, maka menjadi batillah peribadatan kepada selain Allah.

 

Hubungan persesuaian ayat bagi bab

 

Bahwasannya di dalamnya terdapat sebuah dalil akan kebatilan kesyirikan, sementara mengenakan apa yang melingkar dan tali adalah termasuk yang demikian, tidak akan bisa menyingkap kemadharatan, dan tidak akan bisa menghalangi darinya.

 

Faidah-faidah ayat:

 

  • Batilnya kesyirikan; dikarenakan segala yang disembah selain Allah, tidak memiliki kekuasaan terhadap kemadharatan dan tidak juga kemanfanfaatan kepada penyembahnya.
  • Peringatan dari mengenakan apa yang melingkar, tali dan selainnya untuk mendapatkan kemanfaatan atau menolak kemadharatan; dikarenakan ia termasuk kesyirikan dan termasuk jenis perkara yang dituju dari berhala-berhala.
  • Disyariatkannya berdialog dengan orang-orang musyrik untuk membatalkan kesyirikan.
  • Wajibnya bersandar kepada Allah semata, dan memasrahkan segala perkara kepada-Nya.

 

Sumber:  at-Ta’liiq al-Mukhtashar al-Mufiid, Syaikh Shalih bin Fauzan bin ‘Abdillah al-Fauzan

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *